Home | Looking for something? Sign In | New here? Sign Up | Log out
« »

18/04/10

Menulis....

18/04/10
Mungkin bagi sebagian orang yang tak suka, menulis adalah suatu pekerjaan yang sangat membosankan dan mejemukan bahkan  mereka berpendapat menulis adalah salah satu kegiatan yang  membuang waktu dengan  sia-sia. Maka dari itu banyak yang berpendapat menulis adalah pekerjaan bagi orang -orang yang malas, dan tak sedikit pula orang yang meremehkan seorang penulis, hingga bisa juga mereka memandang dengan sebelah mata terhadap seorang penulis.
Namun mereka akan berbalik memuji seorang penulis ketika karya-karyanya di puji banyak orang dan disukai oleh kalayak umum, dan mereka baru akan menyadari betapa karya mereka sangat bermanfaat untuk diri kita sendiri dan orang lain. karna dengan membaca karya-karya itu kita terispirasi untuk maju kedepan dan menjadi lebih baik.
Dan bagi seorang penulis, baik itu pemula atau senior, Menulis adalah pekerjaan yang sangat menyenangkan bahkan mereka sanggup menghabiskan sebagian waktunya hanya untuk menulis, karna dengan menulis kita dapat mencurahkan segala sesuatu yang ada pada diri kita baik itu rasa marah,benci,sebel dan kekaguman tanpa harus merugikan orang lain.
Sebenarnya menulis adalah pekerjaan yang positif yang kalau bisa, harus di kerjakan oleh semua orang, agar mereka tahu bahwa masih banyak tempat mencurahkan isi hati tanpa harus membuka privasi kita terhadap orang lain bahkan kalau kita marah kita bs menulis dan mencaci maki dengan mencurahkan lewat sebuah kertas, sehingga tidak akan menyinggung orang yang kita maksud, dan kita bisa menjaga ucapan kita d hadapan orang banyak,
Mungkin kita sering ya.. marah terhadap orang terus mencaci maki dia tanpa menhiraukan perasaannya, padahal belum tentu kita itu benar dan mungkin saja apa yang kita tuduhkan salah, nah dengan begini bisa dilihat kan? siapa yang rugi, sudah nama kita jelek hubungan dengan temanpun bisa-bisa buyar, tp dengan mencaci maki dan menulis di kertas, siapa yang tahu bahwa kita baru saja marah terhadap seseorang, kan habis nulis kertas itu kita sobek bahkan bisa kita bakar, nah kita gak rugi kan, lagi pula perasaan kita bisa menjadi lega karna beban di dada tercurah sudah walau hanya sekedar lewat sebuah tulisan.
Mungkin masih banyak yang tidak percaya tapi semua itu perlu pembuktian jika kalian tak percaya cobalah maka kalian akan tahu betapa menulis itu sangat menyenangkan dari pada kita soping,dugem,bahkan menghabiskan waktu sia-sia hanya untuk mencari kesenangan diri kita sendiri dan yang pada akhirnya kita sendiri yang menyesali, sudah uang habis waktupun terbuang sia-sia tanpa meninggalkan sebuah sesuatu yang berharga.
Coba kalau kalian luangkan sedikit waktu untuk menulis, kitak tak akan rugi bahkan tulisan itu bisa kita baca dan menjadi sebuah kenang-kenangan di lain hari, kita bisa menjadikan tulisan itu sebagai semangat hidup karna kita harus lebih baik dari hari sebelumnya.
Dan siapa tahu hasil tulisan kita itu bisa bikin banyak orang yang tertarik sehingga besar kemungkinan terbuka peluang untuk menjadi seorang penulis terkenal.



by.putri {selamat membaca semoga tulisan ini bermanfaat bagi siap aj yang membacanya}

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails
 

Sahabat Carexs

wibiya widget

Laman

Recent post